Pak Lilik Prabowo
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.
Pak Lilik Prabowo

Mari anak-anak silahkan mampir...^_^
 
IndeksLatest imagesPencarianPendaftaranLogin

 

 Tips Tentang Demam atau Panas Tubuh!

Go down 
PengirimMessage
Didik Prasetyo.W IX.7




Jumlah posting : 1
Join date : 08.05.09
Age : 29

Tips Tentang Demam atau Panas Tubuh! Empty
PostSubyek: Tips Tentang Demam atau Panas Tubuh!   Tips Tentang Demam atau Panas Tubuh! Icon_minitimeFri May 08, 2009 4:50 am

APA ITU DEMAM ATAU PANAS TUBUH?

Ketika anda merasa tidak enak badan, maka hal pertama kali yang sering anda nilai adalah apakah tubuh anda panas atau mengalami demam. Walaupun sebenarnya panas sendiri bukanlah penyakit itu sendiri, panas biasanya adalah tanda bahwa sesuatu sedang terjadi didalam tubuh anda.

Dan sebenarnya panas sendiri tidak selalu buruk. Panas memegang peranan dalam menolong tubuh untuk melawan serangan infeksi virus atau bakteri. Jadi panas adalah suatu respon tubuh untuk melawan infeksi yang masuk ke dalam tubuh.

BERAPAKAH SUHU TUBUH MANUSIA NORMAL

Suhu tubuh manusia diatur oleh system thermostat di dalam otak yang membantu suhu tubuh yang konstan antara 36.5C dan 37.5C.

Suhu tubuh normal manusia akan bervariasi dalam sehari. Seperti ketika tidur, maka suhu tubuh kita akan lebih rendah dibanding saat kita sedang bangun atau dalam aktivitas.

Dan pengukuran yang diambil dengan berlainan posisi tubuh juga akan memberikan hasil yang berbeda. Pengambilan suhu di bawah lidah (dalam mulut) normal sekitar 37 C, sedang diantara lengan (ketiak) sekitar 36.5 C sedang di rectum (anus) sekitar 37.5 C.

“Panas atau Demam terjadi bila pengambilan suhu tubuh melalui mulut (dibawah lidah) DIATAS 37.5 C”.

Biasanya demam sendiri diikuti oleh kondisi lainnya, seperti gejala dan tanda lainnya yang sering dapat membantu untuk menemukan penyebab dari terjadinya demam tersebut.

Sebagai contoh, mual dan muntah dengan panas tubuh, berarti adanya gangguan didaerah pencernaan. Atau demam yang disertai oleh batuk dengan reak maka gangguan adalah pada saluran pernafasanya.

KAPANKAH SEBAIKNYA BERKONSULTASI KE DOKTER?

Seperti yang dikatakan sebelumya bahwa demam kadang bukan sesuatu yang buruk,—karena debaby_sick_visitmam adalah proses respon tubuh terhadap infeksi itu sendiri .

Tetapi ada beberapa keadaan dimana anda sebaiknya mencari pertolongan medis atau konsultasi ke dokter anda, yaitu:

* Untuk bayi dibawah 3 bulan dengan suhu tubuh diatas 38C.
* Untuk anak yang lebih tua dan orang dewasa , sebaiknya konsultasikan ke dokter anda bila :
* Terdapat panas yang naik turun dalam 3 hari ;
* Suhu meningkat diatas 39 C ;
* Adanya panas yang disertai menjadi tidak mau makan dan minum sertai gelisah; mual muntah; sakit kepala hebat; sakit perut; timbul rash pada kulit; kesulitan pernafasan; atau gejala lainnya yang tidak dapat dijelaskan.
Kembali Ke Atas Go down
 
Tips Tentang Demam atau Panas Tubuh!
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» tips menjaga metabolisme tubuh
» Tips Kecantikan Kulit Wajah & Tubuh
» 3 Tips Sederhana Menjaga Kesehatan Tubuh
» 3 Tips Sederhana Menjaga Kesehatan Tubuh
» TIPS UNTUK MERAWAT KULIT WAJAH & TUBUH

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
Pak Lilik Prabowo :: TIK :: kelas 9-
Navigasi: